Results (
Arabic) 1:
[Copy]Copied!
Bahasa arab pun menurut peneliti merupakan salah satu bahasa internasional. Bahasa Arab di gunakan dalam dunia pendidikan maupun non pendidikan berbagai Negara menjadikan bahasa ini sebagai bahasa resmi. Sebagai bahasa Internasional, bahasa ini memiliki peran yang sangat vital dan sangat mempengaruhi kelangsungan hidup bangsa-bangsa di dunia ini, dalam sebuah pendidikan ada pembelajaran bahasa Arab yang mencakup 4 kemahiran bahasa arab yaitu istima’, al-kalam ( muhadasah), al-qiro’ah dan al-kitabah. Salah satu kemahiran disini yang sangat penting adalah membaca, membaca adalah suatu kemampuan untuk melihat lambang-lambang tertulis serta mengubah lambang-lambang tertulis tersebut melalui fonik (phonics = suatu metode pengajaran membaca, ucapan, ejaan berdasarkan interprestasi fonetik terhadap ejaan biasa) menjadi/menuju membaca lisan (Oral reading). Membaca dapat pula di anggap sebagai suatu proses untuk memahami yang tersirat dalam yang tersurat, melihat pikiran yang terkandung di dalam kata-kata yang tertulis. Berdasarkan pedoman kegiatan belajar-mengajar bahasa arab di Madrasah aliyah, di jelaskan bahwa tujuan pembelajaran bahasa arab di madrasah aliyah di prioritaskan pada kemampuan membaca agar siswa dapat membaca dan memahami bacaan dalam bahasa arab dengan baik.
Being translated, please wait..